Oleh : Tyas Rosawinda Khairunnisa
Rindu adalah ketika harus menghela nafas, berat.
Menahan rasa yang tak menentu...
Rindu adalah ketika harus menatap bayangmu, samar.
Mencegah tangis yang tak tertahan..
Rindu adalah ketika harus mengenang senyummu, teduh.
Mengais mimpi yang tak tergenggam..
Rindu adalah ketika harus menetapkan tekad, bulat.
Meraih asa yang tak berarah..
Entah bagimu, RINDU itu apa.
Karena bagiku, tak ada yang lebih menyesakkan daripada itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar